Harga Burung Lovebird Pastel Putih

Diposting pada
Rate this post

Kembali berjumpa bersama situs resmi Kacer.Co.Id, nah di episode kali ini kita akan memberikan info seputar harga lovebird pastel putih, nah bagi temen-temen hobiis lovebird mania mungkin ada beberapa yang masih belum paham ya khususnya untuk yang masih pemula, maka dari itu akan kita ulas secara lengkap ciri atau karakter lovebird pastel putih,

Jenis burung lovebird pastel putih atau sering dikenal pasput ini tentu sangatlah unik sekali ya, dari segi warna sangatlah berbeda dan jarang sekali dijumpai seperti lovebird pada umumnya, Kebanyakan orang kita ini sangat senang dengan sesuatu yang unik, jika sudah unik tentu mempengaruhi nilai dan bisa berdampak ke masalah harga jual dipasarannya ya, bener nggak ?. Yang unik dan langka pasti mahal ketimbang yang biasa-biasa saja ya.

Namun untuk tipe lovebird yang memiliki warna putih ada bebepa jenis antara love bird pastel dan albino serta pale fallow, nah agar temen-temen tidak salah pilih, disini akan kita bahas juga tips untuk membedakannya ya antara jenis lovebird tersebut, yuk langsung aja kita simak info selengkapnya dibawah ini :

Berapa Harga Pasaran Burung Lovebird Pasput ?


Perbedaan lovebird Albino dengan Pasput (Pastel Putih)

Nah tips kali ini kita ulas juga tentang perbedaan pastel putih atau lovebird pasput kalau di singkat ya, dengan jenis burung lb albino putih ya dan kadang masih ada yang belum tahu tentang kedua jenis lovebird ini ya, memang jika sekilas itu sama persis hampir mirip kakak dan adik ya jika di sandingkan, namun jika kita telaten dan teliti tentu bisa kita analisa perbedaannya itu sangat sangat mencolok ya,

Baca selengkapnya :  Cara Merawat Burung Wambi Agar Jinak Dan Gacor

oke yang pertama akan kita ulas untuk tipe lovebird putih ini adalah albino dan ciri-cirinya albino itu yg pertama warna bulunya juga putih ya, itu ciri fisiknya putih semua nya warna bulu kepala, dada serta sampai ke ekornya, dan warna bola matanya itu hitam. dari temen-temen karena ada yang masih kurang paham, dan sering menyebut burung itu bukan albino kalau albino itu mata merah ?, nah itu tentu anda salah paham ya, untuk jenis albino itu sendiri ada 2 jenis, ada yang mata merah juga ada yang mata hitam.

Nah untuk pastel putih atau pasput ciri-cirinya, untuk perbedaannya yang sangat mencolok adalah dari warna sayap sayapnya putih itu termasuk pastel putih, akan tetapi kalau ada warna kebiruan nya atau bercak-bercak corak biru nya itu dinamakan pastel biru, jadi jangan salah ya. Nah kalau lb pasput / pastel putih Karena sayapnya putih polos dan Kenapa dinamakan pastel karena dadanya Ini berwarna biru keputihan atau seperti biru langit ya, hanya sayapnya saja yg putih jadi itu perbedaannya dari albino tadi ya.

harga-lovebird-pastel-putih

Harga Lovebird Pasput 2021

Untuk setiap jenis lb tentu memiliki level dan nilai jual yang bervariasi ya temen-temen, ada yang murah hingga yang termahal tergantung gen trah dari indukannya, kualitas atau tidak ?. Bisa juga dari keindahan warna, kombinasi para penangkar lovebird di indonesia sekarang ini sudah tergolong sangat pintar untuk mencetak warna-warna atau jenis lovebird yang di inginkan, selain banyak eksperimen baru dan mencetak varian atau jenis warna lovebird yg unik-unik ini tentu akan menjadi daya tarik nilai jual beli dipasaran ya.

Baca selengkapnya :  9 Jenis Burung Kelas Atas Untuk Hobi Para Sultan

Memang di tahun 2020 harga jenis lovebird ini sempat melambung, dan ketika memasuki pekan di tahun berikutnya banyak para penjual yang merusak harga pasaran hingga nilai jual burung lovebird ini turun anjlok drastis ya, namun perlahan-lahan sampai saat ini harga sudah mulai kembali normal dan kondusif sesuai dengan standar ya temen-temen.

Berikut info list harga jenis harga lovebird warna putih :

Jenis Lovebird PasputHarga Lovebird Pastel Putih
Lovebird pastel putih bersihRp 350.000
Lovebird paruh putih siapanRp 600.000
Lovebird pastel putihRp 475.000
Lovebird Pastel OliveRp 350.000
Lovebird pastel biru (pabir)Rp 410.000
Lovebird pastel kuning motifRp 280.000
Lovebird Pastel Violet SableRp 600.000
Lovebird pastel kuning dewasaRp 250.000
Lovebird pastel mouveRp 950.000
Lovebird love bird coklat pastel olive dewasaRp 490.000
Lovebird Dudo Pastel HijauRp 350.000
Lovebird Labet Pastel MoccaRp 600.000

baca juga : ciri lovebird fighter

Tips Rawatan Harian Lovebird Pastel Putih

Nah bagi temen-temen yang ingin mencoba untuk memelihara lovebird pastel putih ini, tentunya tips ini sangatlah berguna untuk diterapkan sebagai pola perawatan hariannya ya, oke langsung aja kita bahas secara bersama-sama disini :

Yang pertama tiap hari kalian wajib memberikan pakan standar saja ya, yaitu jenis makanan yang menjadi favoritnya adalah milet putih, lalu lovebird pasput ini wajib di embunkan secara rutin setiap harinya sekitar dari jam 5 subuh sampai jam 7 atau setengah delapan pagi lah ya.

Untuk pemandiannya, setelah burung selesai di embunkan ya, bisa di semprot dengan spray atau mandi di wadah khusus pemandian cepuk yang berukuran agak besar ya, disesuaikan lagi dengan karakter lovebird kalian masing-masing,

Baca selengkapnya :  Cara Mudah Merawat Cucak Ijo Trotol Agar Cepat Gacor

harga-lovebird-putih-mata-hitam

setelah itu dimandikan anginkan terlebih dahulu ya, lalu lanjut ke tahapan penjemuran selama 20 – 35 menitan saja ya, jangan terlalu lama-lama, selanjutnya anginkan terlebih dahulu sekitar lima menitan,

lalu kita kerodong kembali dan tempatkan burung lovebird pasput kalian di tempat hariannya di tempat yg nyaman dan aman ya. Jika burung ini sedang nampak over birahi sebaiknya diterapi mandi malam juga boleh ya, untuk menstabilkan kembali.

Oke jadi demikanlah tips dan informasi seputar harga lovebird pastel putih untuk temen-temen lovebird mania nusantara, selamat mencoba dan kiranya dapat bermanfaat bagi kalian semua ya. Salam kicau mania.