5 Pantangan Burung Kacer Jika Ingin Gacor Dan Stabil

Diposting pada
3.6/5 - (5 votes)

pantangan burung kacer, Halo guys jumpa lagi di website informasi dunia burung terpercaya Kacer.Co.Id, nah sebelumnya kami mengucapkan banyak terima kasih banyak atas dukungan teman-teman semoga website resmi ini menjadi tempat silaturahmi dan sharing bersama seputar rawatan burung kicau.

Untuk yang baru mampir di web ini ada baiknya sobat kicau melihat artikel kita Sebelumnya siapa tahu apa yang kalian butuhkan dalam tips-tips lainnya sudah tersedia disini,

nah pada artikel kali ini kita akan membahas tentang hal-hal yang harus dihindari agar kondisi si burung kacer kita supaya tetap stabil dan gacor ingin tahu informasinya simak terus artikel selengkapnya berikut ini :

Hindari Pantangan Bagi Burung Kacer Yang Harus Kalian Ketahui


Kacer Sering Bertemu Sesama Jenis

Setiap orang pelihara burung kacer memiliki tujuan pertama masing-masing ada yang untuk bunyi harian dirumah dan untuk keperluan lomba, apa tujuan kita tentu beda pula rawatan sehari-hari yang kita berikan berikut ini hal-hal yang harus kita hindari agar kacer tetap gacor dan memiliki tingkat birahi yang tetap stabil ya, baik itu dirumah ataupun di lapangan.

nah untuk yang pertama hindarilah burung kacer saling bertemu secara langsung dengan sesama jenisnya, kacer adalah burung fighter jika kita sering melihat antar sesama jenis maka kacer yang usianya tua ataupun mapan dan mentalnya bagus akan langsung menyerang dan salah satu diantaranya akan mengalami kekalahan mental,

Baca selengkapnya :  Inilah Racikan Jamu Minuman Kacer Biar Cepat Gacor

dan terlebih jika burung kita masih sangat muda atau bahan yang masih di bawah 2 tahun tentu tidak disarankan untuk melihat burung jenis kacer lainnya ya.

Namun jika kalian memiliki lebih dari 1 ekor kacer, sebaiknya saat ketika menjemur, memandikan usahakan jangan sampai saling melihat secara langsung ya, nah jika hanya mendengar suaranya tidak masalah ya, namun guys saran dari kami akan lebih baik jika kita pelihara kacer dirumah cukup satu saja ya.

efek-burung-sering-dikerodong

Pola Rawatan Yg Tidak Konsisten

Yang kedua adalah rawatan tidak konsisten Kunci keberhasilan kacer mau gacor adalah perawatan yang konsisten karena kacer ini sangat sensitif terhadap perubahan rawatan yang kita lakukan,

dan tentu kita harus pastikan bahwa kita siap dan mau untuk memberikan perawatan harian yang konsisten jaga kebersihan dan pakan dengan begitu pasti kacer akan cepat gacor.

Intinya bagi temen-temen yang bermalas-malasan dalam hal perawatan, tentu harus dihindari ya, nah untuk yg telaten rajin dan konsisten ini memang sulit dan mau tidak mau kalian juga harus belajar membiasakannya, ya namanya juga sudah hobi, tentu pasti bisa dong !.

Menggantung Kacer Di Tempat Yang Terlalu Tinggi

Dan yang ketiga adalah menggantungkan di tempat yang tinggi, kalian usahakan ya guys dalam menggantungkan burung kacer tidak terlalu tinggi, lalu mengapa ?.

Karena agar si burung kacer kalian terbiasa dengan lalu lalang manusia dan tidak takut keramaian, jika temen-temen tanpa menyadari selalu menggantung kandangnya di tempat ketinggian tentu nanti akan mengakibatkan burung macet bunyi, dan bisa bertambah giras ya.

apakah-kacer-perlu-dikerodong

Salah Pemberian Pakan Tambahan

yang keempat adalah memberikan extra fooding, nah untuk makanan tambahan adalah EF berupa serangga untuk kacer yang sangat diperlukan namun dalam pemberiannya harus tepat waktu dan takaran porsinya disesuaikan dengan kebiasaannya.

Baca selengkapnya :  Rahasia Setelan Burung Kacer Untuk Lomba Agar Bongkar Isian

Misalkan pada cuaca sedang dingin jangan kalian sesekali memberikan ekstra puding yang meningkatkan birahi seperti kroto, ulat bambu dan ulat daun pisang, karena sifat dari EF ini adalah dingin, jika kita tetap melakukan hal itu maka suhu tubuh kacer akan semakin minus atau rendah dan dapat berakibat fatal nantinya.

Jangan Sering Mengganti Pakan Voer

Dan untuk yg terakhir ini kalian jangan sering mengganti – ganti pakan voernya ya, karena voer ini merupakan pakan utama (pokok), nah jika kita sering mengganti merk lainnya, ini bisa dapat mengakibatkan kacer mengalami siklus tubuh yang tidak teratur.

Oleh sebab itu jika sudah senang dengan yang ada dan aman dan biasa di konsumsinya jangan mengganti voer tersebut ya temen-temen. Memangnya terlihat sepele,

dan maksud tujuan kita untuk mencari voer yang tepat memang tidak ada salahnya karena kita ingin memberikan yang lebih istimewa untuk si kacer kita sendiri mungkin, namun jika burung sudah terbiasa dengan voer yang sudah dimakan setiap hari sebaiknya tidak usah diganti-ganti lagi. baca juga : voer yang cocok untuk kacer tipe dingin

Ok guys itu tadi beberapa pantangan burung kacer dan hal yang harus kita hindari agar kacer tetap gacor dan stabil ya, semoga dapat bermanfaat ya. Jangan lupa jaga kesehatan, salam kicau mania.