Harga Burung Sirtu

Diposting pada
Rate this post

Pada kesempatan kali ini situs resmi Kacer.Co.Id akan memberikan informasi seputar harga burung sirtu 2021 yang terupdate dan terlengkap berdasarkan hasil riset langsung di lapangan dan bisa kalian jadikan sebagai acuan, parameter dalam menentukan atau memilih jenis burung sirtu atau cipoh ini ya.

Burung sirtu ini sangat populer di pulau jawa, karena bentuk fisik dan warna kombinasi antara kuning, hitam dan selap putih yang membuat burung ini banyak disukai oleh sebagian para kicau mania,

lama sering waktu berjalan para penangkar burung sirtu / cipoh di indonesia akhirnya semakin banyak dan sukses mencetak anakan burung sirtu yang bisa di pasarkan karena banyaknya permintaan pasar untuk para penghobi burung kicau.

Untuk makanan burung sirtu di alam liarnya sangat menyukai serangga ya, walaupun memiliki ukuran tubuh yg tidak terlalu besar, namun sedang ini mampu berkicau sangat keras dan lantang, layaknya burung besar.

Nah bagi temen-temen yang ingin mengetahui info harga burung sirtu terbarunya saat ini bisa kalian langsung cek pembahasannya dibawah ini :

jual-beli-burung-sirtu

Berapa Harga Burung Sirtu ?


Harga Burung Sirtu/Cipoh

untuk harga burung sirtu tangkapan liar di hutan atau hasil pikatan tentu jauh lebih murah ya apalagi yg masih bahan / bakalan yang sering kalian lihat di pasar burung ombyokan,

namu sudah pasti berbeda dengan burung sirtu yg sudah gacor terawat oleh pemilik sebelumnya, tentu harga yang ditawarkan bisa 10 bahkan 20 kali lipat ya wow.. Luar biasa ya nilai jual nya bisa menjadi sangat tinggi.

Baca selengkapnya :  Mengenal Jenis Burung Hud Hud Yang Sangat Langka

Berikut list daftar harga pasaran burung sirtu 2021 :

Jenis Burung SirtuHarga Pasaran Burung Sirtu
Burung Sirtu Jadi/GacorRp 100.0000 – Rp 350.000
Burung Sirtu Tangkapan HutanRp 30.000
Burung Sirtu Lolohan JantanRp 200.000
Burung Sirtu Tangkapan Hutan Ngovoer Rp 60.000 – 120.000
Burung Sirtu BetinaRp 150.000
Sepasang Burung Sirtu GacorRp 300.000
Burung Sirtu Bahan/BakalanRp 75.000

Tips Membedakan Jenis Burung Sirtu Jantan Dan Betina

Jika temen-temen memiliki keinginan membeli atau mencari burung sirtu di pasar ombyokan yang masih bakalan tentu hal yang paling penting harus mengetahui terlebih dahulu ciri-ciri jenis jantina (jantan atau betina) nya burung sirtu ini ya agar nantinya tidak salah dalam memilihnya.

Untuk melihat perbedaan jantan dan betina burung sirtu tentu harus teleti ya, karena antara si jantan dan betina ini hampir mirip ya, walaupun sudah banyak para kicaua mania senior yang sudah mengetahui perbedaannya,

namun sebisa mungkin pada pembahasan ini saya akan memberikan info lebih detailnya khususnya untuk para pemula ya, agar bisa lebih benar-benar mengerti dan paham ya.

burung-sirtu-jantan

Sebelum kita membahas mengenai ciri-ciri burung sirtu, cipoh ataupun sirpu ini, saya ingin membahas tentang warna bulu untuk Sirpu ini ya kalau untuk melihat jenis kelaminnya bisa dilihat dari warna atau corak bulunya ya,

akan tetapi ini khusus untuk hasil tangkapan hutan, karena warna bulunya masih sangat alami ya kehijauan nya ini atau warna kekuning-kuningan nya ini masih asli.

Sedangkan kelemahan burung sirtu kalau untuk hasil perawatan dari kecil atau lolohan biasanya dan kebanyakan burung itu tidak memiliki warna yang cerah pada area bulunya ya, dan terlihat agak sedikit memudar.

Baca selengkapnya :  Tips Mudah Cara Merawat Burung Rambatan Biar Cepat Gacor

Lalu bisa kita amati juga warna putihnya yang jantan itu biasanya lebih pekat jelas ya, dibanding yang betina ya kemudian warna bulu di bawah sayap ini atau di atas paha itu kalau jantan lebih banyak warna putihnya dibandingkan yang betina nah untuk yang betina hampir tidak ada, walaupun ada cuma sedikit sekali sedangkan yang jantan ini warna putihnya di bagian bawah ekornya hampir mendominasi.

Cara Merawat Burung Sirtu Bahan Agar Cepat Gacor

Nah bagi temen-temen yang sudah membeli burung sirtu ini dari ombyokan atau pasar burung, langkah selanjutnya adalah tahap perawatan harian yang harus kalian lakukan dengan tepat ya, kerena jika kalian salah dalam hal rawatannya,

burung bisa macet dan yang lebih parahnya lagi bisa mati, terutama burung yg masih bahan muda hutan ini sangatlah rentan ya temen-temen.

Untuk perawatannya sama seperti burung kicauan pada umumnya, seperti pengembunan, mandi, penjemuran pemberian pakan harian utama dan ekstra fooding yang berkualitas dengan takaran yg tepat, pengkondisian tempat atau lingkungan sekitar, serta pemasterannya.

Nah untuk lebih jelasnya bisa kalian cek disini : cara merawat sirtu liar biar gacor

Demikianlah informasi dan tips seputar harga burung sirtu yang bisa kami bagikan untuk para kicau mania semua, semoga kiranya dapat bermanfaat ya.