Mengenal Jenis Burung Kutilang Emas

Diposting pada
Rate this post

Burung Kutilang Emas – Hai guys, kita masih akan membahas tentang unggas kicauan yang memang gak ada habisnya ya karena memang buanyak banget jenisnya. Kutilang emas merupakan salah satu burung liar

yang kini mulai dilirik sebagai burung rawatan. Secara fisik dia cukup berbeda dengan kutilang biasanya yang liar. Suaranya pun cukup merdu bahkan mulai dicari untuk bahan isian masteran burung lomba.

Meskipun biasanya suara kutilang menjadi salah satu suara yang dihindari sebab, kalau ada burung murai atau kacer yang terisi kicauan kutilang ini akan mengurangi penilaian dari tim juri, begitu ntah mengapa alasannya.

Ada beberapa suara yang dihindari untuk murai batu seperti suara kucing, suara kutilang dan suara ayam. Hebat juga sih ya kalau si murai bisa niru suara kucing dan kokok ayam. Balik lagi ke pembahasan kutilang

emas ini, mungkin sebagian dari kalian ada yang sudah mengenalnya namun pasti ada juga yang belum tahu gimana sih bentuk dan suara dari kutilang emas ini. Dari pada kalian bingung sendiri sambil terus

bertanya-tanya didalam hati tanpa mendapatkan jawaban yang pasti. Artikel ini wajib sekali kalian baca karena akan mengupas tuntas tentung burung kutilang emas ini sehingga nanti kalian akan menemukan jawaban dari pertanyaan kalian.

harga-burung-kutilang-emas

Mengupas Tuntas Burung Kutilang Emas Yang Mulai Dilirik Pecinta Kicau

Mengenal Ciri Fisik Dari Kutilang Emas

Kalau dilihat-lihat kutilang emas ini sangat gagah sekali ya, dibagian kepalanya terdapat bulu seperti jambul yang berwarna hitam, akan berdiri ketika dia berkicau atau mengeluarkan reaksi fighternya.

Baca selengkapnya :  3 Jenis Pelatuk Terbaik Untuk Burung Masteran

dari bagian kepala hingga ke leher bulunya berwarna hitam, paruhnya juga hitam. Bulu berwarna zaitun menutupi bagian atas tubuhn mulai dari punggung sampai ke ekornya, sayapnya juga sedangkan dibagian

dada kebawah sampai ke pangkal ekor berwarna kuning terang. Kakinya juga hitam dan ukuran tubuhnya sekitar 20 cm. Untuk yang betina tidak memiliki jambul dan tubuhnya lebih gemur karena lehernya lebih pendek.

Habitat Asli Burung Kutilang Emas

Burung ini banyak ditemui didaerah perbukitan di pulau sumatra, senang mendiami pepohonan dan hinggap dari pohon yang satu ke pohon yang lain untuk mencari makan dan membentuk sarang di atas pepohonan yang cukup tinggi.

Berbeda dengan kutilang biasa yang hidup dikawasan pemukiman, kutilang emas ini senang mendiami daerah hutan. Dia juga banyak ditemukan di wilayah pulau jawa khusus nya di daerah jawa tengah dan barat.

jenis-burung-kutilang-emas

Makanan Dalam Perawatan

Secara alamiah dia merupakan unggas pemakan serangga hal ini juga sangat terlihat dari bentuk paruhnya, dia memakan belalang, jangkrik dan juga kumbang kecil disekitarnya. Dalam perawatan kita akan melatihnya

untuk mengkonsumsi voer sebagai makanan utamanya, selain lebih praktis, didalam voer juga terkandung protein yang cukup untuk memenuhi kebutuhan hariannya selain itu juga lebih komplit karena ada karbohidrat dan

mineralnya juga. Pilih voer kasar dan untuk merek nya banyak sekali tinggal kalian pilih yang cocok dan juga harganya sesuai dengan kantong kalian. Pemberian EF berupa jangkrik diberikan secara rutin.

Nah kicau lovers semua itulah tadi ulasan informasi menarik tentang burung kutilang emas, semoga informasi ini banyak memberikan ide dan inspirasi untuk kalian sehingga kalian bisa merawatnya dengan baik

Baca selengkapnya :  Pancingan Suara Perkutut Lokal Mp3

dan benar serta dilakukan secara rutin dan sepenuh hati. Bagaimana juga unggas ini merupakan makhluk hidup yang memiliki sensitifitas terdapat perasaannya kalau dirawat sepenuh hati maka hasilnya pun akan maksimal.