Mengenal Jenis Burung Elang Jawa, CiriCiri, Makanan, Harga

Diposting pada
3.5/5 - (2 votes)

Tangguh, tegas, berani, dan kuat, Elang memang menjadi simbol kegagahan. Hal ini karena burung Elang memiliki kemampuan terbang lebih tinggi dari burung lainnya. Elang juga menduduki bangku teratas, dalam rantai makanan.

Salah satu jenis Elang yang cukup populer adalah Elang Jawa, dimana jenis ini cukup memiliki keunikan tersendiri. Yuk mengenal lebih dekat dengan Elang Jawa, yang cantik dan tangguh berikut.

burung-elang-jawa

Seluk Beluk Elang Jawa yang Mempesona


1. Elang Jawa Sebagai burung Garuda

Elang Jawa juga sering disebut sebagai burung garuda, dimana Garuda adalah burung dari mitologi Jawa Kuno. Garuda juga menjadi burung mitologi, yang dipengaruhi oleh kebudayaan Hindu-Buddha. Lambang Indonesia sendiri pun menggunakan Garuda sebagai simbol Pancasila, dengan pawakan dan bentuk kepala yang cukup mirip dengan Elang Jawa.

Kemiripan dari Garuda dan burung Elang Jawa, akan terlihat dari jambul yang terdapat pada kepalanya. Bentuk tersebut cukup mirip dengan Elang Jawa yang berjambul, sehingga tak heran jika beberapa masyarakat Indonesia akan menyebutnya sebagai burung Garuda. Elang Jawa juga memiliki ukuran yang tegap dan besar, seolah – olah semakin menunjukkan dirinya menjadiburung asli Indonesia yaitu Garuda.

2. Ciri- Ciri Elang Jawa

ciri ciri burung elang yang telah dewasa akan memiliki bentuk tubuh yang tegap, dan bulunya menjadi lebih lebat. Panjangnya dapat mencapai 60cm, dengan hiasan sebuah jambul yang berada di bagian atas kepalanya. Jambul ini cukup menonjol, karena mencuat menjulang keatas dan berwarna hitam.

Baca selengkapnya :  Cara Membedakan Murai Batu Betina Dan Jantan

ciri-ciri-burung-elang

Bulu dari burung Elang cenderung berwarna gelap pada bagian punggungnya, berbeda dengan bulu pada sisi kepala. Warna pada sisi kepala Elang lebih cokelat kemerahan, dengan coretan vertikal di bagian tenggorokan. Elang Jawa juga semakin menonjol dengan garis horisontal hitam, dan berlatarkan warna putih pada bagian dadanya.

3. Habitat Elang Jawa

Jika dilihat dari peta penyebarannya, Elang Jawa hanya dapat dijumpai pada Pulau Jawa. Pada daerah lainnya, maka kamu hanya dapat melihatnya pada sebuah penangkaran. Hal ini karena Elang Jawa menyukai habitat hutan, dengan area pegunungan yang tinggi. Elang Jawa juga menggemari hidup di area perbukitan, atau dataran tinggi dengan ketinggian mencapai 3.000 Mdpl.

Pada habitat aslinya, apa makanan burung elang ?. Burung yang tangguh ini biasanya memangsa hewan kecil seperti musang atau ayam hutan. Biasanya Elang Jawa akan mengintai mangsanya dari balik tajuk pohon yang tinggi, sebelum terbang dan menukik tajam dengan mencengkeram mangsanya. Sekali terkena cengkeraman Elang Jawa, maka kemungkinan terlepas sangatlah minim.

4. Terancam Punah

Jika dilihat jumlah spesies dari burung elang jawa, burung ini termasuk dalam kategori terancam punah. Apalagi semakin didukung dengan kerusakan ekosistem secara masif, khususnya di lingkungan Pulau Jawa. Perburuan yang berlebihan, serta indukan besar-besaran juga ikut memperparah kepunahan dari Elang Jawa.

Untuk itu, pemerintah telah menetapkan sebuah peraturan perihal jual beli burung Elang Jawa untuk menjaga kelestariannya. Berapa harga burung elang saat ini ?. Satu Elang Jawa dewasa akan dipatok harga sekitar Rp 500.000, bagi penangkaran yang hendak mendatangkan Elang Jawa ke daerahnya. Meskipun begitu, pembelian tentunya pengiriman ke sebuah penangkaran pun pasti memiliki batasannya.

Baca selengkapnya :  Makanan Burung Murai Batu Biar Cepat Gacor

Elang Jawa adalah salah satu hewan asli Indonesia, yang perlu kita banggakan dan kita lestarikan. Dengan postur tubuhnya yang tegap dan daya terbangnya yang tangguh, tak heran jika Elang Jawa mampu menarik perhatian masyarakat khususnya pecinta burung di luar sana.

makanan-burung-elang

Namun melihat jumlah Elang Jawa yang semakin menurun, akan lebih baik jika kita sebagai manusia mampu melestarikan dan menjaga sesama makhluk hidup di bumi ini.

Harus anda ketahui, burung elang ini bukan tergolong dari jenis burung kicau yang gacor dan sering berbunyi, jarang – jarang dan hanya sesekali saja mengeluarkan suaranya, suara burung elang biasanya adalah sebuah tanda dan menandakan kedatangannya untuk memangsa makanan yang disukainya.

Demikian Penjelasan yang dapat kami berikan seputar Mengenal Jenis Burung Elang Jawa, CiriCiri, Makanan, Harga. Jika saya ada kesalahan dan kekurangan saya mohon maaf. Semoga kiranya dapat bermanfaat dan menambah wawasan anda di dunia burung kicau. Terima kasih.